Jumat, 12 Juli 2013

Pisang Goreng Cokelat



Bahan:
Tepung terigu 250 gr
Telur 2 butir
Cokelat pekat 200 gr disisir dan iris
Putih telur dari 4 butir, kocok lepas
Tepung panir 200 gr
Air 700 ml
Susu bubuk 2 sdm
Margarin cair 2 sdm
Gula pasir 2 sdm
Pisang raja 20 buah

Cara membuat Pisang Goreng Cokelat:

Taruh tepung terigu dalam wadah, buat cekungan di tengah, tuangkan telur, garam dan margarin, aduk memutar sambil tuang air sedikit demi sedikit. Aduk hingga rata dan kalis.

Diamkan selama 20 menit. Panaskan wajan datar antilekat, buat dadar hingga adonan habis. Ambil selembar dadar, taruh pisang, taburi cokelat, gulung dan lipat hingga rapat.

Celupkan ke dalam putih telur, gulingkan di atas tepung panir.
Diamkan dalam freezer selama 30 menit.

Panaskan minyak dan goreng pisang hingga kuning keemasan. Angkat.

Sajikan selagi panas lalu taburkaan gula palem dan kayu manis bubuk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar